Friday 7 October 2011

konsep keperawatan


BAB I
PENDAHULUAN
A.    Latar belakang
Konsep merupakan suatu ide di mana terdapat suatu kesan yang abstrak yang dapat diorganisir menjadi simbul - simbul yang nyata; sedangkan konsep keperawatan merupakan ide untuk menyusun suatu kerangka konseptual atau model keperawatan.
Teori ini sendiri merupakan sekelompok konsep yang membentuk sebuah pola yang nyata atau suatu pernyataan yang menjelaskan suatu proses, peristiwa, atau kejadian yang didasari oleh fakta-fakta yang telah diobservasi, tetapi kurang absolut (kurang adanya bukti) secara langsung.
Teori keperawatan digunakan untuk menyusun suatu model konsep dalam keperawatan, sehingga model keperawatan tersebut mengandung arti aplikasi dari struktur keperawatan itu sendiri yang memungkinkan perawat untuk mengaplikasikan ilmu yang pernah di dapat di tempat mereka bekerja dalam batas kewenangan sebagai seorang perawat. Model konsep keperawatan ini diguna-kan dalam menentukan model praktek keperawatan yang akan diterapkan sesuai kondisi dan situasi tempat perawat tersebut bekerja. Mengingat dalam model praktek keperawatan mengandung komponen dasar seperti: adanya keyakinan dan nilai yang mendasari sebuah model, adanya tujuan praktek yang ingin dicapai dalam memberikan pelayanan ataupun asuhan keperawatan terhadap ke- butuhan semua pasien, serta adanya pengetahuan dan ketrampilan yang dibutuhkan oleh perawat dalam mencapai tujuan yang ditetapkan sesuai kebutuhan pasien.
Berdasarkan hal tersebut di atas, maka perlunya mempelajari Teori dan Model Konsep Keperawatan yang telah ada sebagai salah satu kunci dalam mengembangkan ilmu dan praktek, serta profesi keperawatan di Indonesia.



B.     Tujuan
Tujuan dari penulisan makalah ini adalah agar pembaca (khususnya mahasiswa keperawatan)  mampu menghubungkan antara konsep / ilmu dengan segala pemikiran dan tingkah lakunya dalam merancang atau menyusun suatu rencana asuhan keperawatan yang dibutuhkan oleh pasien dan keluarga sesuai kasus secara teori dengan benar.
C.    Rumusan masalah
Berdasarkan judul dapat dirumuskan masalah-masalah sebagai berikut:
1.      Apa pengertian  keperawatan?
2.      Apa pengertian teori dan  model keperawatan?
3.      Apa karakteristik dari teori keperawatan?
4.      Mengetahui  model keperawatan


BAB II
METODOLOGI
Metodologi adalah cara yang digunakan dalam pengumpulan data-data yang bersifat objektif dari berbagai sumber. Mencantumkan beberapa variable yang berhubungan dengan permasalahan yang saya bahas, dimana permasalahan tersebut sedang dicari permasalahannya. Dalam penyususnan makalah ini saya menggunakan metode sebagai berikut :
A.    Metode telaah internet
Metode internet adalah metode yang digunakan dalam mengumpulkan data atau informasiyang berhubungan dengan materi yang dilakukan dengan browsing dan searching.   



BAB III
HASIL DAN PEMBAHASAN
A.    Pengertian
Keperawatan adalah suatu fungsi yang unik dari perawat untuk menolong klien yang sakit atau sehat dalam memberikan pelayanan kesehatan dengan meningkatkan kemampuan, kekuatan, pengetahuan dan kemandirian pasien secara rasional, sehingga pasien dapat sembuh atau meninggal dengan tenang.Definisi ini merupakan awal terpisahnya ilmu keperawatan dan medik dasar (VIRGINIA HENDERSON,1978).
Teori keperawatan menurut sevens (1984) adl. Sebagai usaha menguraikan dan menjelaskan berbagai fenomena dalam keperawatan (dikutip dari Taylor c, dkk/1989). Teori keperawatan berperan dalam membedakan keperawatan dengan disiplin ilmu lain dan bertujuan untuk menggambarkan, menjelaskan, memperkirakan, dan mengontrol hasil asuhan atau pelayanan keperawatan yang dilakukan.           
Model konseptual keperawatan merupakan suatu cara untuk memandang situasi dan kondisi pekerjaan yang melibatkan perawat di dalamnya. Model konseptual keperawatan memperlihatkan petunjuk bagi organisasi dimana perawat mendapatkan informasi agar mereka peka terhadap apa yang terjadi pada suatu saat dengan apa yang terjadi pada suatu saat juga dan tahu apa yang harus perawat kerjakan.

B.     Teori-Teori tentang Keperawatan
Kebutuhan-dasar pengetahuan untuk membimbing praktek keperawatan profesional telah direalisasikan pada paruh pertama abad kedua puluh dan bekerja teoritis banyak telah disumbangkan oleh perawat sejak itu, pertama dengan tujuan untuk membuat profesi keperawatan diakui dan kemudian dengan tujuan memberikan perawatan kepada pasien sebagai profesional.
Sebuah teori adalah sekelompok konsep terkait yang mengusulkan tindakan bahwa praktek panduan. Sebuah teori keperawatan adalah serangkaian konsep, definisi, hubungan, dan asumsi atau proposisi yang berasal dari model keperawatan atau dari disiplin lain dan proyek sistematis, melihat fenomena purposive dengan merancang khusus antar-hubungan antara konsep untuk tujuan menggambarkan, menjelaskan, memprediksi. (http://currentnursing.com)
Teori keperawatan menurut sevens (1984) adalah. Sebagai usaha menguraikan dan menjelaskan berbagai fenomena dalam keperawatan (dikutip dari Taylor c, dkk/1989). Teori keperawatan berperan dalam membedakan keperawatan dengan disiplin ilmu lain dan bertujuan untuk menggambarkan, menjelaskan, memperkirakan, dan mengontrol hasil asuhan atau pelayanan keperawatan yang dilakukan.


Contoh teori-teori keperawatan: (http://currentnursing.com)
Teori
Penekanan Tujuan
Florence Nightingale's Legacy of caring
Fokus pada menyusui dan hubungan lingkungan pasien.
Ernestine Wiedenbach: The helping art of clinical nursing
Perawat harus mengidentifikasi pasien kebutuhan-untuk-bantuan 'oleh:
  • Observasi
  • Memahami perilaku klien
  • Mengidentifikasi penyebab ketidaknyamanan
  • Menentukan apakah klien dapat memecahkan masalah atau membutuhkan bantuan.
  •  
Virginia Henderson's   Definition of Nursing
Pasien membutuhkan bantuan untuk mencapai kemerdekaan.
Mengidentifikasi 14 kebutuhan dasar manusia yang asuhan keperawatan didasarkan.
Lydia E. Hall :Care, Cure, Core model
Asuhan keperawatan adalah seseorang diarahkan cinta diri.
Patricia Benner's Primacy of caring
Kepedulian adalah pusat esensi keperawatan Ini set up yang penting, memungkinkan koneksi dan kepedulian.
Ini menciptakan kemungkinan untuk saling menolong. 
 Merawat menciptakan - kemungkinan mengatasi kemungkinan untuk menghubungkan dengan dan kepedulian terhadap orang lain, kemungkinan untuk memberi dan menerima bantuan
Dijelaskan sistematis lima tahapan perolehan keterampilan dalam praktek keperawatan - pemula, pemula lanjut, kompeten, mahir dan ahli.



C.    Karakteristik Teori Keperawatan
1.      Merupakan  hubungan  konsep-konsep keperawatan  yang spesifik seperti hubungan antara :
a.       Manusia
b.       Masyarakat
c.       Kesehatan
d.      Keperawatan
2.      Keperawatan bersifat ilmiah, artinya dapat digunakan secara  rasional yang jelas dan  dikembangkan cara berpikir yang logis.
3.      Keperawatan bersifat sederhana dan umum, artinya dapat digunakan pada masalah yang sederhana maupun masalah kesehatan yang kompleks sesuai dengan situasi praktek.
4.      Keperawatan berperan dalam memperkaya / mengembangkan Body of Knowledge, artinya dilakukan melalui penelitian.
5.      Keperawatan menjadi pedoman dan berperan dalam memperbaiki kualitas praktek keperawatan.




D.    Gambaran  Model  Konseptual  Keperawatan
Hampir semua model keperawatan yang diaplikasikan dalam praktik keperawatan professional menggambarkan empat jenis konsep yang sama, yaitu :
1. Orang yang menerima asuhan keperawatan.
2. Lingkungan(masyarakat).
3. Kesehatan.
4. Keperawatan dan peran perawat (tujuan/sasaran, peran dan fungsi) Mo del keperawatan dapat diaplikasikan dalam dalam kegiatan praktik, penelitian dan pengajaran, oleh karena itu model harus diperkenalkan kepada perawat atau calon perawat guna memperkuat profesi keperawatan khususnya dalam mengkoreksi pemikiran yang salah tentang profesi keperawatan seperti : perawat sebagai pembantu dokter,, oleh karena itu model harus diperkenalkan kepada perawat atau calon perawat guna memperkuat profesi keperawatan khususnya dalam mengkoreksi pemikiran yang salah tentang profesi keperawatan seperti : perawat sebagai pembantu dokter.
1.      Gambaran model konseptual keperawatan Florence Nightingale:
a. Definisi keperawatan adl. Profesi untuk wanita dengan tujuan menemukan dan menggunakan hukum alam dalam pembangunan kesehatan dan pelayanan kesehatan. Ningtingale menegaskan bahwa keperawatan adl. Ilmu dan kiat yang memerlukan pendidikan formal untuk merawat orang yang sakit.
b. Tujuan tindakan keperawatan adl. Memelihara, mencegah infeksi, dan cedera, memulihkan dari sakit, melakukan pendidikan kesehatan serta mengendalikan lingkungan
c. Alasan tindakan keperawatan yakni Menempatkan manusia pada kondisi yang terbaik secara alami untuk menyembuhkan atau meningkatkan kesehatan serta mencegah penyakit dan luka.
d. Konsep individu adl. Merupakan kesatuan fisik, intelektual, emosional, sosial, dan spiritual yang lengkap dan berpotensi.
e. Konsep sehat adl. Keadaan bebas dari penyakit dan dapat menggunakan kekuatannya secara penuh.
f. Konsep lingkungan adl. Bagian eksternal yang mempengaruhi kesehatan dan sakitnya seseorang.
2.      Virginia Henderson
a.    Definisi keperawatan Bantuan yang diberikan kepada individu baik dalam keadaan sehat maupun sakit dalam kegiatannya untuk mencapai keadaan sehat atau sembuh dari penyakit sehingga ia mempunyai kekuatan, keinginan dan pengetahuan.
       b. Alasan tindakan keperawatan Pendekatan yang dilakukan untuk memenuhi 14 komponen dari keperawatan.
c. Konsep individu Keadaan biologi dimana tidak dapat dipisahkan antara pikiran dan jasmani.
d. Konsep sehat Kemampuan fungsi independent dalam hubungannya dengan 14 komponen.
e. Konsep lingkungan Tidak terdefinisi dengan jelas, dapat berupa tindakan positif maupun negative.
3.      Myra Estrin Levine
a. Definisi keperawatan Interaksi manusia yang berdasarkan pada prinsip-prinsip ilmiah yang digunakan dalam proses keperawatan.
b. Alasan tindakan keperawatan Perawatan individu yang bersifat holistic untuk setiap kebutuhan seseorang, seseorang mendorong perawat untuk beradaptasi.
c. Konsep individu Interaksi dari individu yang bersifat kompleks antara lingkungan interna dan eksterna yang mengubah adaptasi.


BAB IV
KESIMPULAN DAN PENUTUP

A.    Kesimpulan
Dari penjelasan di atas dapat kita simpulkan bahwa Keperawatan adalah suatu tindakan yang dilakukan berdasarkan konsep, teori, dan model keperawatan tertentu kepada pasien yang bertujuan untuk memecahkan masalah si pasien/ problem solving.
B.      Penutup
Demikianlah makalah yang saya buat, tentunya dalam penulisan makalah ini masih terdapat banyak kesalahan dan kekurangan, maka dari itu saya mohon kritik dan saran yang bersifat membangun. Semoga laporan ilmiah ini dapat berguna dan barmanfaat untuk semua orang. Terima kasih.



DAFTAR PUSTAKA